Sebelumnya, Anda harus sudah membaca artikel yang berjudul 10 Masalah Bisnis dan Solusinya yang Bisa Dilakukan Pebisnis, agar Anda bisa melakukan antisipasi atau segera tahu solusi ketika menghadapi masalah bisnis. Selain itu, bagi Anda yang berbisnis fashion bisa mengetahui beberapa hal yang harus dipelajari agar usahanya berkembang, seperti di bawah ini:
Yang pertama adalah banyak pebisnis fashion, khususnya yang menjadi produsen hanya asal membuat produk.
Jangan sampai Anda sekedar membuat produk, atau yang penting bisa menghasilkan produk. Tapi pastikan jika produk tersebut memang memiliki daya jual sehingga banyak konsumen yang akan melirik. Makanya Anda perlu belajar beberapa hal seputar dunia fashion.
Yang kedua adalah Anda bisa belajar menjahit.
Mungkin Anda tidak memiliki kemampuan menjahit, tapi setidaknya tahu bagaimana hasil jahitan yang menarik itu, bagaimana memilih penjahit yang hasilnya maksimal, bagaimana mengelola penjahit agar terus mempertahankan kualitas jahitannya. Jadi, meski tidak bisa menjahit secara langsung tapi setidaknya ada ilmunya juga agar pilihan Anda juga tepat.
Yang ketiga adalah Anda bisa belajar desain.
Menjadi produsen pebisnis fashion memang sangat sebaiknya Anda bisa desain. Jika tidak bisa, maka Anda bisa belajar dahulu. Ada juga yang tidak bisa desain akhirnya merekrut orang yang bisa menerjemahkan keinginannya dalam bentuk desain. Sayangnya tentu Anda akan jadi sangat tergantung kepada karyawan tersebut.
Yang keempat adalah belajar magic pattern.
Anda bisa belajar juga tentang magic pattern yaitu pola yang bisa seperti 3D jadi tentu akan membuat produk fashion Anda semakin menarik. Sebenarnya, tidak ada yang tidak bisa jika Anda mau belajar, bisa belajar sedikit demi sedikit asal konsisten, nanti lama-lama jadi ahli juga.
Yang kelima adalah belajar promosi.
Promosi adalah ujung tombak berbisnis jadi Anda harus sangat maksimal. Anda bisa belajar bagaimana promosi lewat facebook, karena masih menjadi media sosial yang sering diakses oleh konsumen Indonesia. Apalagi, biaya promosi yang dilakukan online ini sangat terjangkau tapi bisa menjangkau yang jauh lebih luas.
Suka nyetatus atau chatting di facebook? Tahu nggak kalau dari facebook personal bisa mendatangkan closing? Semua akan dipelajari di Learn All About Facebook (LAAF) dari Indscript, karena akan belajar nyetatus asyik, branding, follow up di FB, dan bonus materi lainnya. Soalnya, jualan di FB itu butuh konten dan flyer tersendiri biar bikin teman FB nggak terasa digiring buat beli jualan Anda. Tenang, triknya juga cocok buat kalangan ibu rumah tangga (IRT) karena mudah banget.
Informasi mengenai training LAAF bisa ke Miss Indscript KLIK DI SINI.
Semoga tips (bisnis atau menulis) di artikel ini bermanfaat dan Anda bisa mempraktikkan langsung agar berdampak positif juga.