Lompat ke konten
Cara Memulai Bisnis Online Tanpa Modal
Beranda » Blog » Teknik Promosi bagi yang Berbisnis Tulisan

Teknik Promosi bagi yang Berbisnis Tulisan

Sebelumnya, Anda harus sudah membaca artikel yang berjudul Artikel Manajemen Waktu Khusus bagi IRT yang Berbisnis atau Menulis, karena sebagai ibu rumah tangga (IRT) yang ingin produktif di rumah dengan berbisnis dan atau menulis wajib memiliki manajemen waktu, agar urusan pekerjaan dan rumah tangga bisa berjalan seimbang. Selain itu, artikel ini membahas cara mendapatkan uang dari menulis di rumah.

Satu, semua diawali dari tulisan yang jelek.

Suka merasa minder dengan hasil tulisannya? Sama!

Pernah merasa nggak bakat menjadi penulis? Iyes  juga!

Apalagi merasa sudah mengirimkan banyak tulisan, tapi tidak ada satu pun yang nyantong, rasanya eeerrrgh! *tos dulu lah.

Jadi, kalau awalnya merasa tulisannya jelek sih tetep nulis aja. Nanti lama-lama pasti makin keren!

Dua, penulis (apalagi yang freelance) itu beda dengan karyawan.

Memang sih, ketika awal-awal mutusin ingin fokus jadi penulis, nggak ada duit masuk sama sekali. Beda dengan karyawan, yang meski baru 1 bulan kerja juga pasti dapat gaji, kan?

Tiga, mengikuti lomba.

Banyak lomba menulis, lho. Mulai lomba novel, lomba blog, lomba artikel, dan masih banyak lagi. Hadiahnya juga menggiurkan seperti gadget, uang tunai, liburan, dll.

Empat, teruslah menulis.

Yap, jangan berhenti menulis. Bisa menulis di blog, atau konsisten mengirimkan tulisan ke media cetak atau media online, bisa juga menulis untuk buku, nulis surat cinta buat pasangan, eh, dan masih banyak lagi. Yakin aja, kalau konsisten pasti akan menikmati “hasilnya” kelak.

Maksimalkan promosi

Banyak pebisnis online yang abai mengenail ilmu promosi. Jadinya, mereka hanya psoting foto produk, hanya bikin caption yang isinya spesifikasi dan harga produk. Sayangnya, promosi seperti itu atau hard selling hanya cocok bagi “konsumen panas” dan perlu cara promosi lain untuk membuat “konsumen dingin” dan “konsumen hangat” akhirnya mau membeli.

Apa yang ada di pikiran Anda ketika melihat isi FB seseorang itu hanya foto produk dan menawarkan dagangan? Tentu Anda malas kan? maka jangan isi FB Anda dengan jualan saja, tapi berikan sentuhan personal sekaligus selipan promosi. Jadi, teman FB Anda suka dengan isi FB Anda, lalu nyaman, sehingga tanpa dijualin juga mereka mau order sendiri. Gimana caranya? Tenang, semua akan dipelajari di Learn All About Facebook (LAAF) dari Indscript.

bisnis

Jangan ragu-ragu ikut LAAF karena memang didesain untuk pebisnis perempuan. Informasi mengenai training LAAF bisa ke Miss Indscript KLIK DI SINI.

Semoga tips (bisnis atau menulis) di artikel ini bermanfaat dan langsung praktik ya.