Lompat ke konten
bisnis dari rumah
Beranda » Blog » Kelebihan Buku Cetak untuk Promosi Bisnis

Kelebihan Buku Cetak untuk Promosi Bisnis

Sudahkah membaca artikel yang sebelumnya, yang berjudul 6 Kebiasaan Pengusaha Sukses yang Bisa Ditiru? Maka, artikel ini membahas pentingnya pebisnis menulis buku dan dicetak.

Hadirnya e-book tidak lantas menenggelamkan eksistensi buku hingga saat ini. Buku masih menarik perhatian pembaca walau e-book juga memiliki keunggulan tertentu. Toko buku juga masih dibanjiri oleh berbagai koleksi buku yang terus datang dari berbagai penerbit. Berikut ini beberapa alasan mengapa buku masih memiliki peminat.

Bagaimanapun juga, buku memiliki bentuk fisik yang lebih jelas.

Yaitu dapat dipegang, dapat membuka kertas satu halaman ke halaman berikutnya dengan sentuhan tangan, dan sebagian orang masih lebih nyaman di mata. Bahkan beberapa pembaca menyukai buku karena dapat menyentuh kertasnya. Alasan tersebut masih membuat pembaca buku lebih memilih buku daripada e-book.

Selain itu, sebagian besar buku dapat dilihat isinya terlebih dahulu.

Anda dapat datang ke toko buku lalu membaca di halaman-halaman awal sebelum memutuskan membeli. Tujuannya untuk memastikan kalau gaya bahasanya sesuai dengan seleranya. Sementara ketika membeli e-book, ada yang menyertakan halaman-halaman pertama dan ada yang tidak.

Pun memiliki buku dapat mengajukan tanda tangan dari penulisnya langsung.

Setiap pembaca akan merasa ada kebanggaan diri sendiri jika memiliki buku dengan tanda tangan sang penulis. Tanda tangan dari penulis kian membuat koleksi buku lebih berharga. Hal tersebutlah yang tidak didapatkan dari e-book sehingga buku masih menjadi incaran pembaca di saat perkembangan teknologi saat ini.

Tidak ketinggalan, dapat membeli buku baik lewat toko buku online maupun langsung datang ke toko buku atau offline.

Sementara, ketika Anda membeli e-book hanya punya pilihan membelinya secara online. Keunggulan buku di deretan rak di dalam toko buku mampu membuat pembaca lebih menikmati proses mencari buku, daripada klik di etalase dunia maya.

Sebagai pebisnis, sebaiknya menyempatkan diri menulis, minimal menulis dan menerbitkan 1 buah buku saja. Cukup ceritakan perjalanan bisnis Anda dan itu secara tidak langsung bisa menjadi media promosi Anda. Agar Anda bisa menulis walau sibuk mengelola bisnis, maka catat aktivitas menulis di to di list harian di Agenda Remaja Prestatif. Isinya apa aja sih? Selain itu, Anda juga bisa membuat catatan khusus tugas sekolah, tugas rumah, tugas untuk diri sendiri, rasa syukur hari ini agar selalu bahagia, rasa sedih hari ini agar jadi pelajaran, keburukanku dan kebaikanku untuk belajar melakukan evaluasi diri, hingga kata mutiara sebagai media belajar menulis.

Agenda Remaja Prestatif bagaikan sahabat anak muda yang ingin mengisi masa mudanya dengan hal-hal positif. Anda bisa mencatat tugas harian, rasa syukur, hingga pengalaman pahit agar tidak mengulangi kesalahan yang sama. Bisa digunakan untuk anak sendiri atau kado menarik. Informasi mengenai Agenda Remaja Prestatif bisa KLIK DI SINI.

Anda punya pertanyaan apa soal bisnis atau menulis? Silahkan tulis di komentar akan kami jawab lewat artikel berikutnya.