Lompat ke konten
bisnis dari rumah
Beranda » Blog » Cara Jualan Online Laris dengan Menghadapi Tantangan

Cara Jualan Online Laris dengan Menghadapi Tantangan

Sebelumnya, Anda sudah harus membaca artikel yang berjudul Artikel Manajemen Waktu Khusus bagi IRT yang Berbisnis atau Menulis, karena bagi ibu rumah tangga (IRT) sangat mungkin berprofesi menjadi pebisnis atau penulis dari rumah dengan manajemen waktu. Selain itu, dalam berbisnis pasti pernah menghadapi masalah. Berikut ini beberapa masalah yang keran mendatangi pebisnis.

Yang pertama adalah bingung harus melakukan apa?

Ada juga pebisnis yang mengaku bingung harus melakukan apa, baik ketika memulai bisnis hingga ketika mendapatkan masalah bisnis. Maka solusinya adalah Anda harus mencari ilmu. Misal bingung merintis bisnis, maka cari ilmu memulai bisnis, sehingga nantinya jadi tahu harus melakukan apa saja agar bisnis bisa berkembang.

Yang kedua adalah bingung membuat proposal bisnis.

Proposal bisnis itu penting karena bisa menjadi peta Anda ketika menjalankan bisnis nantinya. Bagi yang masih bingung, silahkan cari informasinya di google, atau mengikuti training tentang proposal bisnis, bisa juga berdiskusi di komunitas bisnis. Tujuannya agar dapat bayangan dan contoh membuat proposal.

Yang ketiga adalah bingung ketika ditinggal karyawan.

Ada juga karyawan yang mendadak resign sehingga bisnis Anda ikut berpengaruh. Maka, Anda pastikan menjaga hubungan baik dengan setiap karyawan. Selain itu, cari solusi apakah Anda yang menggantikannya sementara, atau segera rekrut karyawan baru dan memberikan training khusus. Intinya ada yang mengerjakan tugasnya.

Yang keempat adalah mencari solusi di mana?

Jawabannya adalah ILMU. Tapi ada juga yang merasa ilmu itu mahal? Coba cari yang terjangkau dengan kantong Anda dulu. Misalnya, belajar lewat video bisnis di youtube, atau aktif berdiskusi di komunitas bisnis, atau membaca buku yang harganya terjangkau juga, dan lainnya. Intinya harus belajar.

Yang kelima adalah bingung harus melakukan apa ketika omzet turun.

Ini jawabannya sebenarnya masih sama, yaitu lewat ilmu. Tapi sebelumnya, Anda bisa kenali penyebab omzet turun. Misalnya, karena produk sudah tidak menarik lagi maka cari ilmu membuat inoavsi produk, atau reselelr pasif jualan maka cari ilmu membina jaringan, atau nggak bisa promosi maka cari ilmu di BOW.

Untuk melakukan optimasi WA sebenarnya sangatlah mudah, karena di BOW (Bimbingan Optimasi WA) memang didesain bagaimana memaksimalkan WA untuk berjualan khusus kalangan perempuan, termasuk ibu rumah tangga (IRT). Kaum perempuan yang suka mengobrol (baik offline dan online) itu ternyata bisa menjadi cara berpromosi di WA yang asyik.

BOW adalah salah satu training dari Indscript yang 100% praktek. Pasalnya pebisnis perempuan memang harus didorong untuk langsung praktek setelah mendapatkan ilmu agar berdampak di bisnisnya. Informasi mengenai training BOW bisa ke Miss Indscript KLIK DI SINI.

Semoga tips (bisnis atau menulis) di artikel ini bermanfaat dan Anda bisa mempraktikkan langsung agar berdampak positif juga.