Lompat ke konten
ide menulis
Beranda » Blog » Cara Jual E-book Karya Diri Sendiri

Cara Jual E-book Karya Diri Sendiri

Seperti di artikel sebelumnya yang berjudul Penghasilan dari Menulis yang Bisa Dilakukan IRT, maka salah satunya adalah menulis untuk e-book. E-book sudah mampu menyita perhatian khalayak luas. Banyak pembaca yang lebih menyukai e-book daripada buku karena mudah dibawa kemana-mana. Hal tersebut membuka peluang bagi siapa saja yang ingin menulis sekaligus memasarkan e-book. Berikut ini yang dapat Anda lakukan dalam melakukan promosi e-book karya diri sendiri.

Satu, media sosial.

Akun jejaring sosial milik pribadi adalah senjata utama dalam melakukan segala promosi, termasuk untuk e-book. Anda dapat membuat status secara berkala mengenai sekilas isi e-book, memberikan penjelasan manfaat setelah membaca e-book tersebut, hingga mengunggah foto covernya. Dengan harapan, friendlists Anda akan penasaran dan tertarik serta ingin membaca e-book tersebut.

Dua, kerja sama.

Selain itu, Anda dapat memaksimalkan kehadiran selebtwit, selebblog, atau facebook yang populer di mata netizen. Buatlah kerja sama sebagai buzzer agar e-book Anda kian dikenal oleh banyak masyarakat. Terlebih proses pembayaran dan pengiriman e-book yang sangat mudah membuat siapa saja, tengah berapa di mana saja, memiliki kesempatan untuk menjadi pembacanya.

Tiga, saat mengisi pelatihan.

Jika mendapatkan undangan sebagai pengisi sebuah pelatihan, Anda dapat menggunakan sebagai momen promosi e-book. Tentu saja tema pelatihan harus selaras dengan isi e-book Anda. Sebagai contoh, Anda sudah memiliki e-book mengenai cara sederhana menjadi blogger, lalu diminta mengajari perihal blog di kampus, maka Anda dapat sedikit menyelipkan informasi mengenai e-book. Atau, Anda dapat menitipkan di toko online yang menjual berbagai judul e-book.

Maka, siapkan diri untuk menjadi penulis e-book yang siap menuntaskan naskah dan melakukan promosi agar kian banyak pembaca yang terinspirasi lewat karya Anda.

Agar mudah diingat, Anda bisa mencatat hal-hal penting di atas di Agenda Remaja Prestatif. Isinya apa aja sih? Ada catatan khusus tugas sekolah, tugas rumah, tugas untuk diri sendiri, rasa syukur hari ini agar selalu bahagia, rasa sedih hari ini agar jadi pelajaran, keburukanku dan kebaikanku untuk belajar melakukan evaluasi diri, hingga kata mutiara sebagai media belajar menulis.

Agenda Remaja Prestatif bagaikan sahabat anak muda yang ingin mengisi masa mudanya dengan hal-hal positif. Anda bisa mencatat tugas harian, rasa syukur, hingga pengalaman pahit agar tidak mengulangi kesalahan yang sama. Bisa digunakan untuk anak sendiri atau kado menarik. Informasi mengenai Agenda Remaja Prestatif bisa KLIK DI SINI.

Anda punya pertanyaan apa soal bisnis atau menulis? Silahkan tulis di komentar akan kami jawab lewat artikel berikutnya.