Sebelumnya, Anda bisa membaca artikel yang berjudul 6 Kebiasaan Pengusaha Sukses yang Bisa Ditiru, karena semua hal tersebut bisa dilakukan di rumah dan jika konsisten bisa membuat bisnis rumahan Anda semakin berkembang. Selain itu, Anda juga harus mengenali beberapa tantangan bisnis yang kerap datang, meski Anda berbisnis dari rumah. Antara lain:
Yang pertama adalah nggak pede kalau bisnisnya akan bisa melesat.
Ini banyak yang dirasakan oleh ibu rumah tangga (IRT) yang berbisnis. Pasalnya, mereka berbisnis aja dari rumah, beda dengan yang berbisnis punya kantor, jadi mana bisa sukses? Padahal banyak IRT sekaligus pebisnis yang sukses kok meski banyak dikelola dari rumah saja.
Bagaimana agar Anda bisa percaya diri? Yang pertama harus meyakinkan diri sendiri kalau bisnis Anda pasti bisa berkembang. Asal, Anda terus belajar, Anda terus konsisten mempraktikkan ilmunya, dan tidak boleh patah semangat. Ketika bingung melangkah, maka carilah ilmu dahulu. Ketika belum dapat dukungan dari orang terdekat, maka berdoalah agar segalanya dipermudah dan Anda terus berusaha mencari ilmunya juga.
Yang kedua adalah merasa down.
Dalam berbisnis, meski mengelolanya di dalam rumah, Anda pasti merasa down. Misalnya, merasa sudah sering promosi tapi ternyata malah kontaknya di-delete teman sendiri dan sepi order. Selain itu, bisa dari orang sekitar yang meledek kalau ngapain capai berbisnis kan hasilnya sepi juga.
Maka, yang pertama juga Anda jangan berhenti berdoa. Pasalnya, Tuhan akan memberikan semangat dari arah yang tidak disangka. Selanjutnya, jangan dengarkan omongan negatif tapi lakukan evaluasi. Misalnya, merasa sering promosi tapi kok masih sepi order? Jangan-jangan memang salah cara promosinya jadi cari solusi lewat ilmu.
Yang ketiga adalah bingung harus ngapain lagi?
Ini juga tidak kalah penting, tapi solusinya memang carilah ilmu dan konsisten melakukan ilmu tersebut. Dengan adanya ilmu, membuat Anda tahu harus melakukan yang mana dulu, harus melakukan apa saja, dan jangan melakukan apa saja. Salah satunya bisa cari ilmu tentang cara promosi di facebook yang tepat.
Suka nyetatus atau chatting di facebook? Tahu nggak kalau dari facebook personal bisa mendatangkan closing? Semua akan dipelajari di Learn All About Facebook (LAAF) dari Indscript, karena akan belajar nyetatus asyik, branding, follow up di FB, dan bonus materi lainnya. Soalnya, jualan di FB itu butuh konten dan flyer tersendiri biar bikin teman FB nggak terasa digiring buat beli jualan Anda. Tenang, triknya juga cocok buat kalangan ibu rumah tangga (IRT) karena mudah banget.
Informasi mengenai training LAAF bisa ke Miss Indscript KLIK DI SINI.
Semoga tips (bisnis atau menulis) di artikel ini bermanfaat dan Anda bisa mempraktikkan langsung agar berdampak positif juga.