Seperti di artikel yang berjudul 5 Ide Bisnis Kreatif dan Unik bagi Ibu Rumah Tangga, dan Anda sudah menemukan ide bisnisnya, maka langkah selanjutnya adalah mulai merintis bisnis dari nol.
Seiring dengan perkembangan teknologi membuat siapa saja dapat menjadi pelaku bisnis. Entah itu menjadi dropshipper lewat bisnis online dengan modal kenalan suplier dan koneksi internet, menjadi pengusaha di bidang startup, dan yang lainnya. Namun, sebelum terjun langsung di bidang bisnis juga perlu belajar melalui beberapa hal berikut ini.
Satu, membaca buku bisnis sebagai ilmu.
Baik itu buku seputar ide-ide bisnis yang tengah atau diperkirakan terus booming di masa mendatang, bagaimana hambatan dan solusi yang biasa dihadapi pebisnis, serta analisa keuangan sebagai gambaran sebelum praktek berbisnis. Ilmu tersebut sebagai modal dalam proses menjalankan dan mengembangkan bisnis nantinya.
Dua, berkonsultasi dengan orang yang sudah terjun berbisnis lebih dahulu.
Sebelum terjun di bidang bisnis secara praktis, ada baiknya memiliki kenalan para pelaku bisnis.Bisa berkenalan melalui dunia maya, ketika bertemu di seminar bisnis, atau event besar mengenai bisnis lainnya.Anda dapat meminta pendapat mengenai ide bisnis kepada orang-orang tersebut.
Tiga, melakukan riset pasar yang ingin ditembak.
Anda harus menentukan dari awal mengenai segmentasi produk atau jasanya.Apakah Anda ingin menembak kelas atas? Kalangan perempuan, atau laki-laki, atau anak? Ingin menyasar pada penduduk di kota besar atau tidak? Serta pertanyaan yang lainnya karena mempengaruhi bagaimana langkah bisnis Anda di kemudian hari.
Empat, membuat proposal bisnis.
Proposal ini berguna sebagai pedoman Anda dalam membangun bisnis nantinya. Mulai nama produk atau jasa, nama perusahaan, logo, tagline, rencana program dan kegiatan promosi, perencanaan keuangan, visi dan misi, penjelasan segmentasi, dan yang lainnnya. Semakin detail Anda menjelaskan hal tersebut dalam proposal, akan memudahkan proses membangun bisnis.
Lima, memiliki idola dalam berbisnis.
Sebelum terjun langsung sebagai pelaku bisnis, ada baiknya membaca profil beberapa pengusaha yang satu bidang dengan bisnis Anda dan terbukti sukses. Anda dapat belajar bagaimana idola tersebut mengawali bisnis, lalu membesarkannya, hingga berhasil mendapatkan berbagai pencapaian saat ini. Tentu saja sebagai motivasi Anda dalam mengembangkan bisnis milik sendiri.
Enam, memiliki mentor bisnis yang dapat Anda jadikan media konsultasi.
Dari idola tersebut dapat juga menjadi mentor. Anda tanyakan secara langsung apakan sang idola mau membimbing Anda. Kalaupun masih belum dapat menjadi pembimbing, Anda dapat mencari pelaku bisnis lain yang sudah sukses dan siap menjadi mentor.
Tujuh, mencari kelas bisnis yang siap memberi bimbingan dalam hal berbisnis.
Beberapa pelaku usaha yang sudah melalui asam-garam di dunia bisnis, kerap membuka kesempatan bagi calon pengusaha.Bisa dalam bentuk seminar, perlatihan, atau Private Business Coaching yang dapat menjadi pilihan Anda. Tentu saja kelas bisnis secara privat jauh lebih membuat Anda dan mentor fokus dalam mengembangkan bisnis.
Delapan, mencari pelatihan.
Usahakan yang tidak hanya memberikan Anda ilmu bisnis tetapi memberikan tips praktis dalam menjalankan bisnis. Saat ini, ada pula training yang dilakukan secara online maupun offline.
Untuk mendukung kesuksesan program bisnis harian Anda, catat semuanya di Amazing Giant Calendar. Ibaratnya, sahabat bagi siapa saja yang ingin sukses, dengan memetakan rencana harian lewat kalender besar. Bisa untuk (calon) penulis, pebisnis, dan profesi apa saja. Terlebih mudah dihapus dan bisa dipajang sehingga memudahkan Anda cukup membeli satu kali untuk digunakan selama satu tahun.Informasi dan pemesanan, silahkan KLIK DI SINI.
Siap menjadi pebisnis sdi tahun 2018? Petakan rencananya dari sekarang dengan Amazing Giant Calendar.