Seperti artikel sebelumnya yang berjudul Ini Dia Cara Menjadi Penulis Online bagi IRT, bahwa salah satu caranya adalah bergabung di komunitas penulis yang juga secara online.
Bagi yang ingin menjadi penulis tentu wajib bergabung di komunitas menulis. Sekumpulan para penulis maupun calon penulis justru membuka pintu besar-besar buat Anda yang siap menulis buku. Lalu, apa saja manfaat bergabung di komunitas menulis? Silahkan simak tujuh hal berikut ini.
Satu, melalui komunitas menulis membuat Anda dapat berkenalan secara langsung dengan para penulis yang sudah menelurkan buku.
Berteman dengan para penulis mampu membuat Anda ikut termotivasi agar kelak dapat mengikuti jejak mereka. Tidak jarang, Anda dapat bertemu dengan penulis idola yang mungkin selama ini hanya bisa menikmati karyanya.
Dua, di komunitas menulis kerap berbagi informasi penting seputar dunia penulisan, salah satunya adalah Anda lebih update soal lomba menulis.
Untuk itu, memanfaatkan informasi tersebut dengan menjadi peserta lomba menulis. Melalui kompetisi tersebut dapat menjadi ajang latihan menulis, sekaligus tolak ukur sejauh mana naskah Anda menarik bagi juri.
Tiga, para penulis juga sesekali suka berbagi tips praktis dan ilmu seputar dunia penulisan hanya melalui komunitas menulis.
Anda dapat merekam tips serta pengetahuan tersebut lalu segera mempraktekkan agar berhasil membuat tulisan menarik. Tentu saja, tips tersebut akan dapat berhasil jika Anda mau menulis saat ini juga.
Empat, dengan berkenalan dengan penulis yang sudah pernah menelurkan buku kian membuka peluang Anda untuk berkonsultasi.
Anda bisa bertanya terlebih dahulu apakah penulis tersebut bersedia memberikan masukan terhadap calon naskah yang sudah dibuat. Tetapi, Anda harus bersikap terbuka dan tidak memaksa agar para penulis langsung memberi respon terhadap naskahnya.
Lima, sesekali para penulis juga membuka pelatihan khusus anggota menulis.
Tidak jarang pelatihan tersebut dilakukan secara santai dengan tema sesuai genre yang dikuasai oleh penulis. Ada baiknya Anda jangan sia-siakan kesempatan pelatihan tersebut dengan sekaligus membawa naskah calon buku agar mendapatkan masukan positif.
Enam, selain berkenalan dengan penulis, di komunitas menulis juga membuka kesempatan Anda dapat bertemu dengan pihak penerbit.
Saat ini, banyak penerbit yang mulai mendekati komunitas menulis agar dapat menjaring calon penulis yang mumpuni. Selain itu, Anda dapat mengajak anggota komunitas untuk melakukan kunjungan ke pihak penerbit agar hubungan terjalin dengan baik.
Tujuh, dari mendapatkan kenalan penerbit tersebut membuka kesempatan bagi anggota komunitas untuk membuat proyek penulisan.
Sesekali, pihak penerbit menghubungi koordinator komunitas menulis untuk mendapatkan rekomendasi calon penulis yang tepat. Jika Anda tergolong aktif di komunitas tersebut, maka memungkinkan koordinator justru memberi rekomendasi nama Anda kepada penerbit.
Langkah pertama yang harus Anda lakukan adalah mencatat impian menjadi penulis Dreamboard. Lalu, membuat target harian yang harus dilakukan agar impian tercapai dan ditulis di Metrik Pencapaian. Kemudian, menyusun manajemen waktu di Daily Activities agar setiap kegiatan memiliki dampak langsung demi tercapainya impian. Informasi mengenai superboard (Dreamboard, Metrik Pencapaian, dan Daily Activities) bisa KLIK DI SINI.
Semangat mengejar impian menjadi penulis, ya!