Lompat ke konten
bisnis dari rumah
Beranda » Blog » 5 Cara Jualan Online Laris dan Cocok bagi IRT

5 Cara Jualan Online Laris dan Cocok bagi IRT

Sebelumnya, Anda harus sudah membaca artikel yang berjudul 10 Masalah Bisnis dan Solusinya yang Bisa Dilakukan Pebisnis agar tahu bagaimana menghindari masalah atau bisa cepat mengatasi masalah. Selain itu, bagi yang berbisnis dari rumah, tentu sangat mengandalkan promosi online. Saat ini, ada beberapa macam pilihan untuk promosi online. Berikut ini beberapa pilihannya:

Yang pertama adalah email marketing

Ada sebagian yang berpendapat kalau email marketing itu kurang efektif, tapi ada juga yang mengaku kalau punya dampak positif bagi omzetnya. Jadi, tergantung kepada karakteristik target market Anda, apakah dia masih suka membaca tips lewat email atau tidak? Jika ya, silahkan mencoba email marketing ini.

Yang kedua adalah jualan di facebook

Baik itu facebook (FB) personal, atau fanpage (FP), hingga marketplace di FB juga bisa menjadi pilihan Anda. Masing-masing punya kelebihan dan kelemahan. Maka, jika target market Anda masih aktif membuka FB, ya Anda bisa memaksimalkan di FB, FP, hingga marketplace dan tentu saja masing-masing punya penanganan berbeda.

Yang ketiga adalah jualan di instagram (IG)

Sebenarnya, pengguna IG ini mayoritas adalah dari kalangan anak muda, sehingga jika target market Anda adalah remaja hingga dewasa muda, juga bisa memilih optimasi di IG ini. Tentu sangat membutuhkan foto atau video yang menarik, kemudian kontennya adalah sebagai penjelasan agar semakin meyakinkan calon konsumen.

Yang keempat adalah telegram

Saat ini, telegram juga bisa menjadi pilihan untuk jualan. Apalagi, di telegram ada fitur yaitu channel sehingga Anda bisa berbagi tips yang dibutuhkan oleh target market. Selain itu, kelebihan telegram adalah Anda bisa membuat grup kolam pelanggan denagn jumlah yang banyak sehingga berbeda dengan di grup WA.

Yang kelima adalah whatsapp (WA)

WA adalah media sosial kedua yang diakses oleh netizen, sehingga sangat potensial untuk jualan di WA. Sayangnya, belum banyak yang tahu kalau jualan di WA harus soft selling, baik di status, broadcast (BC), grup WA. Pasalnya, jika jualan langsung di WA bisa membuat teman jengah dan memilih delete nomor WA Anda juga.

Untuk melakukan optimasi WA sebenarnya sangatlah mudah, karena di BOW (Bimbingan Optimasi WA) memang didesain bagaimana memaksimalkan WA untuk berjualan khusus kalangan perempuan, termasuk ibu rumah tangga (IRT). Kaum perempuan yang suka mengobrol (baik offline dan online) itu ternyata bisa menjadi cara berpromosi di WA yang asyik.

BOW adalah salah satu training dari Indscript yang 100% praktek. Pasalnya pebisnis perempuan memang harus didorong untuk langsung praktek setelah mendapatkan ilmu agar berdampak di bisnisnya. Informasi mengenai training BOW bisa ke Miss Indscript KLIK DI SINI.

Anda punya pertanyaan soal bisnis atau menulis? Silahkan tulis di komentar akan kami jawab lewat artikel berikutnya.